• SD NEGERI 006 BATAM KOTA
  • Belajar bahasa alam, bahasa manusia, dan bahasa komputer

Komet Raksasa sedang Menuju Tata Surya

KOMET terbesar yang pernah ditemukan memiliki panjang lebih dari 130 kilometer (80 mil), ungkap para ilmuwan.

Raksasa langit itu diidentifikasi pada tahun lalu di Awan Oort di mana saat itu terjadi hujan es berbentuk bola yang mengelilingi Tata Surya.

Komet tersebut menuju ke kedalaman sistem bintang dan ukurannya mendekati planet kecil daripada komet biasa, yang biasanya sebesar kota kecil, seperti dikutip dari situs The Sun, Rabu, 9 Februari 2022.

Dalam sebuah makalah para ilmuwan menghitung ukuran objek besar dengan mengukur panas yang memancar dari komet menggunakan teleskop radio di Gurun Atacama, Chile.

Mereka menunjukkan bahwa nukleus (bagian tengah komet yang padat) memiliki panjang 137 kilometer (85 mil), mengonfirmasi perkiraan sebelumnya. Ini sama dengan 1.141 lapangan sepak bola.

"Kami telah mengkonfirmasi perkiraan itu. Ini adalah komet terbesar dari Awan Oort yang pernah ditemukan," ujar Emmanuel Lellouch dari Observatorium Paris, Prancis.

Pengamatan pertama pada komet 2014 UN271/(Bernardinelli-Bernstein) dilakukan delapan tahun lalu saat jaraknya sejauh Neptunus.

Para astronom gagal mengenali signifikasinya hingga Juni 2021. Tapi kemudian mereka mengidentifikasi bahwa itu adalah komet yang sangat besar.

Pada saat itu objek luar angkasa tersebut telah bergerak lebih dekat ke pusat Tata Surya. Diperkirakan ukurannya antara 100 hingga 370 kilometer (60-230 mil).

Meskipun Bernardinelli-Bernstein semakin dekat, komet yang dua kali lipat dari ukuran pesaing terdekatnya, Hale-Bopp yang ditemukan pada 1995. tidak akan pernah melintasi orbit Saturnus, membuat sulitnya pengamatan secara akurat.

 

Pertanyaan

  1. Apa yang dimaksud dengan komet?
  2. Apa nama komet yang ditemukan?
  3. Berapa perkiraan ukuran besar komet yang ditemukan?
  4. Astronom dari Observatorium mana yang pernah mengkonfirmasi tentang penemuan komet terbesar ini?
  5. Mengapa Para astronom gagal mengenali signifikasi komet tersebut sejak 2014?

 

Sumber: MSN

 

Komentar

1 komet adalah benda langit yang mengelilingi matahari dengan garis edar berbentuk lonjong. Komet disebut juga bintang berekor 2 Bernardinelli-Bernstein 3 130 kilometer ( 80 mil) 4 ujar Emmanuel Lellouch 5 karena komet pada saat itu sangat jauh

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pekan Antariksa Dunia

Hari ini, kita akan meluncur untuk menjelajahi kosmos. Pekan Antariksa Dunia adalah perayaan atas semua ilmu pengetahuan dan teknologi yang digunakan untuk menjelajahi dan meneliti al

10/10/2024 16:35 - Oleh Admin - Dilihat 207 kali
Menanam Padi Dengan Sistem Terasering

Beras menjadi makanan pokok lebih dari separuh penduduk Bumi. Menurut Organisasi Pangan dan Pertanian (FAO), pada merupakan tanaman paling berharga kedua dan terbesar ketiga di dunia.

26/09/2024 18:51 - Oleh Admin - Dilihat 178 kali
Fakta Unik Pelangi

Pelangi adalah fenomena alam yang sangat indah, bukan? Pelangi terjadi ketika sinar matahari dibiaskan, dipantulkan, dan disebarkan melalui tetesan air di atmosfer, sehingga menciptak

14/09/2024 07:49 - Oleh Admin - Dilihat 406 kali
Burung Hantu Tutul

Anda pikir bisa memenangkan kontes saling menatap dengan salah satu burung ini? Begitulah perumpamaan begitu tajamnya tatapan burung ini, sehingga sampai dinamakan burung hantu, kesan

09/08/2024 07:35 - Oleh Admin - Dilihat 599 kali
Vitamin dan Mineral

Tubuh juga memerlukan vitamin agar tetap sehat. Vitamin adalah senyawa yang membantu zat gizi lain dalam tubuh baik karbohidrat, protein, maupun lemak agar termanfaatkan dengan baik o

04/08/2024 14:57 - Oleh Admin - Dilihat 267 kali
Jenis-Jenis Memori

Meskipun ada perdebatan di antara para peneliti tentang cara mengkategorikan memori, konsensusnya adalah ada empat jenis, sebagai berikut: Sensorik (Sensory): Memori sensorik memungk

26/07/2024 20:07 - Oleh Admin - Dilihat 182 kali
Temuan gua di Bulan diklaim bisa menjadi rumah untuk manusia

Para ilmuwan untuk pertama kalinya menemukan sebuah gua di Bulan. Mereka mengeklaim gua dengan kedalaman setidaknya 100 meter ini bisa menjadi tempat ideal bagi manusia untuk membangu

19/07/2024 18:04 - Oleh Admin - Dilihat 322 kali
Penampakan UFO Paling Terkenal di Dunia (2)

Apakah kehidupan di luar bumi ada? Ini adalah misteri yang membuat kita semua penasaran. Meskipun ada kemajuan besar dalam teknologi, kita masih belum bisa membuktikan bahwa kita tidak

03/07/2024 01:03 - Oleh Admin - Dilihat 274 kali
Penampakan UFO Paling Terkenal di Dunia (1)

Apakah kehidupan di luar bumi ada? Ini adalah misteri yang membuat kita semua penasaran. Meskipun ada kemajuan besar dalam teknologi, kita masih belum bisa membuktikan bahwa kita tidak

02/07/2024 19:29 - Oleh Admin - Dilihat 314 kali
Kupu-kupu di Padang Rumput

Musim bunga sudah dekat, dan aroma bunga pertama mulai melayang di udara. Kupu-kupu mulai bersiap menghadapi cuaca hangat yang akan datang. Mereka siap beterbangan dari satu bunga ke bu

01/03/2024 20:27 - Oleh Admin - Dilihat 1166 kali