Motor Ini Cuma Butuh 1 Liter Buat Tempuh 90 Km
Mesin diesel umumya dipakai di kendaraan roda empat atau lebih, seperti truk juga sebagian besar tipe mobil bus. Tapi bukan berarti motor roda dua tak ada yang pernah punya mesin diesel. Faktanya, Royal Enfield pernah bikin satu motor yang berbahan bakar diesel, namanya Royal Enfield Taurus. Motor ini dirilis pada akhir 1980 hingga tahun 2000 dan beredar di pasar India.
Taurus pakai mesin berkapasitas 325 cc yang menenggak solar sebagai bahan bakarnya. Meski kapasitas mesinnya besar, tapi output mesin Taurus tergolong biasa saja dengan tenaga hanya 6,5 dk dan torsi yang sebesar 25 Nm. Top speed-nya saja hanya 64 Km/jam.
Kalau ngomongin desainnya, Taurus ini punya sasis dan desain yang sama dengan merek Royal Enfield Bullet 350.Bedanya hanya di bagian mesin yang mana Bullet 350 pakai mesin berbahan bakar bensin, dengan kapasitas 346 cc.
Mesin 346 cc Bullet 350 mampu menghasilkan 21 dk dengan torsi 28 Nm, cukup jauh ya bedanya. Meski begitu, soal efisiensi Taurus menang telak dari saudaranya ini. Kalau Bullet 350 mampu melaju sejauh 13,5 Km dengan 1 liter bensin, Taurus dengan mesin dieselnya mampu melahap 90 Km hanya dengan 1 liter solar, mantap enggak tuh!
Selain itu di India sana perawatan mesin Taurus ini juga tergolong mudah dan murah karena konstruksinya yang simpel. Sayangnya di balik kelebihannya itu memang ada juga kekurangannya. Misalnya getaran mesinnya yang sangat terasa hingga kerap bikin pergelangan tangan dan bahu pengendaranya cepat pegal.
Selain itu, asap hitamnya kerap bikin pengendara lain terganggu. Masalah emisi asap ini pula yang akhirnya membuat Taurus gagal lolos uji standar emisi gas buang di India pada tahun 2000, sehingga harus disuntik mati.
- Kapan motor Royal Enfield beredar?
- Apa bahan bakar motor Royal Enfield?
- Bagaimana perbedaan motor Royal Enfield dan Bullet dalam konsumsi 1 liter bahan bakar?
- 90 km = ... m
- 346 cc = ... cm³
- Mengapa Royal Enfield disuntik mati pada tahun 2000?
- 325 cc = ... ml
- Mengapa mengendarai motor Royal Enfield membuat cepat pegal?
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
The Benefits of Reading | Manfaat Membaca
The Benefits of Reading Reading offers numerous benefits, both mental and emotional. Here are some key advantages: Mental Stimulation: Engaging with a good book keeps your brain activ
6 Cara Membangun Kebiasaan Membaca Buku, Pilih Topik Favorit
Mengetahui cara membangun kebiasaan membaca buku menjadi hal penting yang perlu diketahui. Terutama bagi kamu yang sudah berencana membaca lebih banyak buku memasuki tahun pelajaran bar
Bagian-Bagian Buku
Hai, Sobat 006! Buku adalah jendela dunia. Akan tetapi, banyak dari kita belum mengenal buku secara lebih dekat. Sangat sedikit orang yang suka baca buku. Menurut referensi, hany
Beda 'Kata' dan 'Kalimat'
Adakah sobat 006 masih bingung dalam membedakan antara "kata" dan "kalimat". Kata Mmerupakan satuan bahasa terkecil yang mengisi salah satu fungsi S-P-O-K (Subjek, Prediket, Objek,
Anjir
Anjir merupakan kanal buatan yang menghubungkan dua sungai besar. Anjir di Kalimantan Selatan digali melintasi daerah rawa. Semula anjir dibuat dengan cara manual, yaitu digali den
Dua Kegiatan yang Bisa Membuat Seorang Anak Menjadi Cerdas
Memiliki kecerdasan rata-rata hingga tinggi akan sangat membantu seorang anak sukses dalam hidup. Secara umum, kecerdasan anak dipengaruhi oleh dua faktor, yakni genetik dan lingkunga
Membaca Memindai (Scanning) dan Sekilas (Skimming)
Kompetensi dasar membaca yang tergolong ke dalam jenis membaca cepat adalah scanning atau membaca memindai. Kegiatan membaca memindai dilakukan seseorang terhadap bacaan secara sepintas
Benarkah Minat Membaca Sekarang Meredup dan Menurun?
Benarkah minat baca sekarang menurun? Apalagi dengan banyak toko buku yang tutup, seperti baru-baru ini toko buku Gunung Agung tutup setelah beroperasi sejak 70 tahun yang lalu (1953).&
Kisah All England Pertama
Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto mendapat juara setelah mengalahkan Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan dengan skor 21-17 dan 21-14. Kemenangan Fajar - Rian menjadikan pasangan s
Fungsi Bagian Kuning Spons Pencuci Piring
Tahukah kamu, ada penelitian mengatakan spons dapur memiliki kuman 200.000 kali lebih banyak daripada dudukan toilet? Kuman dan bakteri ini tentunya merupakan sarang berbagai penyakit.